petunjuk pelaksanaan olimpiade geografi tingkat sma/sederajat se

6 downloads 219 Views 91KB Size Report
2. Seminar Geografi untuk guru pendamping dan mahasiswa jurusan Geografi. ➢ PELAKSANAAN. Pelaksana Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat ...
PETUNJUK PELAKSANAAN OLIMPIADE GEOGRAFI TINGKAT SMA/SEDERAJAT SE-JAWA TIMUR TERBUKA TAHUN 2009 HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN (HMJ) GEOGRAFI ”VOLCANO” PERIODE 2009, FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI MALANG  



 

 





PENDAHULUAN Kegiatan Olimpiade Geografi Tahun 2009 ini merupakan olimpiade yang kedua kali dilaksanakan oleh HMJ Geografi FMIPA Universitas Negeri Malang. NAMA, WAKTU DAN TEMPAT Kegiatan ini dinamakan OLIMPIADE GEOGRAFI TINGKAT SMA/SEDERAJAT SE-JAWA TIMUR TERBUKA TAHUN 2009, yang dilaksanakan pada tanggal 25 Juli 2009 pada pukul 07.00 WIB – selesai di Aula FMIPA, Gedung Kuliah Bersama (GKB) Lantai 1&2, FMIPA UM, Jln. Surabaya 6, Malang 65145. MAKSUD DAN TUJUAN 1. Mendorong siswa untuk lebih kompetitif dalam bidang ilmu pengetahuan, khususnya di bidang geografi. 2. Menjaring para calon generasi muda yang mempunyai kepedulian tinggi terhadap kelestarian lingkungan. 3. Memberikan wacana kepada seluruh peserta dan masyarakat umum, baik itu para siswa maupun guru pendamping mengenai seluk-beluk geografi dan perkembangannya. 4. Sebagai wujud kepedulian mahasiswa jurusan Geografi terhadap dunia pendidikan di Indonesia. MACAM KEGIATAN 1. Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat 2. Seminar Geografi untuk guru pendamping dan mahasiswa jurusan Geografi. PELAKSANAAN Pelaksana Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat Se-jawa Timur Terbuka Tahun 2009 adalah Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Geografi ”Volcano” periode 2009 Sekretariat kepanitian Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat Se-jawa Timur Terbuka Tahun 2009 : HMJ Geografi ”Volcano”, Jln. Surabaya 6, Malang 65145 Gedung SPA Lantai 1 PESERTA Syarat-syarat peserta adalah sebagai berikut: 3. Peserta terdiri atas delegasi SMA/Sederajat Se-Jawa Timur Terbuka. Peserta tidak hanya berasal dari Jawa Timur saja, bagi para peserta yang berasal dari luar pulau Jawa juga dapat mengikutinya. 4. Peserta yang diperkenankan mengikuti olimpiade adalah peserta yang telah terdaftar secara sah di panitia. 5. Menyerahkan tanda bukti diri sebagai siswa (Surat keterangan dari Kepala Sekolah dan kartu pelajar). 6. Apabila ternyata suatu tim di dalam mengikuti olimpiade mempergunakan peserta di luar yang terdaftar atau tidak memenuhi persyaratan di atas, maka regu yang bersangkutan tersebut di diskualifikasi. Ketentuan peserta Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat Se-jawa Timur Terbuka Tahun 2009 antara lain: 1. Setiap sekolah dapat mengirimkan maksimal 2 tim. 2. Setiap tim terdiri dari 2 orang peserta putra/putri atau gabungan putra dan putri. Serta 1 orang guru pendamping. 3. Setiap anggota tim harus berseragam/ memakai seragam identitas sekolah. 4. Setiap peserta Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat se-Jawa Timur Terbuka Tahun 2008 diwajibkan mengikuti rangakaian kegiatan yang telah diselenggarakan oleh panitia. TAHAPAN SELEKSI 7. Tahap penilaian makalah, batas terakhir pengumpulan makalah adalah tanggal 14 Juli 2009 Cap Pos. Tema makalah dapat memilih salah satu dari tema di bawah ini: a. Geografi Fisik dan Lingkungan b. Geografi Manusia c. Kartografi dan Penginderaan Jauh d. Perencanaan dan Pengembangan Wilayah Sistematika penulisan makalah meliputi: I. BAGIAN AWAL : Sampul, Daftar Isi. II. BAGIAN INTI : Pendahuluan (Latar Belakang, Rumusan Masalah, Tujuan), Isi, Penutup. III. BAGIAN AKHIR:Daftar Rujukan. Ukuran Kertas A4 dengan margin top, right, dan bottom 3 cm dan left 4 cm 8. Tes Tulis, terdiri dari 50 soal objektif, 25 soal benar- salah, 25 soal sebab akibat yang dikerjakan secara berkelompok. Akumulasi nilai makalah dan tes tulis digunakan sebagai dasar penentuan tim yang lolos ke babak 10 besar. Materi tes tulis adalah materi pelajaran Geografi SMA/ Sederajat kelas X, XI, dan XII. 9. Presentasi Makalah dan Studi Kasus. Tahap ini diikuti oleh 10 tim yang telah dinyatakan lolos ke babak 10 besar. Studi kasus bersumber pada makalah dari masing- masing tim. 10. Penilaian akan dilakukan oleh Juri yang kredibel di masing- masing bidangnya, antara lain Prof. Dr. Achmad Fatchan, M.Pd, M.Si, Dr. Sumarmi, M.Pd, Drs. Sudarno H, M.Si dan Drs. Yusuf Suharto. PENGHARGAAN 1. Klasifikasi pemenang terbagi sebagai berikut a. Juara I (pemenang pertama ), medapatkan:  Tropi bergilir dari Mendiknas RI  Dana Pembinaan sebesar Rp1.000.000,00  Tropi Rektor UM  Piagam penghargaan sebagai juara b. Juara II (pemenang kedua ), mendapatkan:  Tropi kadiknas Jawa Timur  Dana Pembinaan sebesar Rp 750.000,00  Piagam penghargaan sebagai juara b. Juara III (pemenang ketiga ), mendapatkan:  Tropi Kadiknas Malang  Dana Pembinaan sebesar Rp 500.000,00  Piagam penghargaan sebagai juara c. Juara Harapan I (pemenang keempat), mendapatkan:  Tropi DPRD Kota Malang  Souvenir



 

 Piagam penghargaan sebagai juara d. Juara Harapan II (pemenang kelima)  Tropi Dekan FMIPA UM  Souvenir  Piagam penghargaan sebagai juara DISKUALIFIKASI Diskualifikasi dikenakan terhadap: 1. Peserta atau guru pendamping tidak menaati atau melanggar ketentuan Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat Se-jawa Timur Terbuka Tahun 2009 yang telah ditentukan 2. Peserta membuat kekacauan baik dengan peserta lain atau dengan panitia 3. Selama pelaksanaan Olimpiade Geografi Tingkat SMA/Sederajat Se-jawa Timur Terbuka Tahun 2009 bekerja sama dengan selain anggota tim. KONTRIBUSI PESERTA Setiap tim dikenakan biaya total sebesar Rp. 120.000,00, dengan perincian Rp. 80.000,00 untuk Olimpiade Geografi dan Rp. 40.000,00 untuk Seminar Geografi bagi para guru pendamping. MEKANISME PENDAFTARAN 11. Pendaftaran dapat dilakukan secara langsung ke sekretariat HMJ Geografi pada hari aktif, yaitu Senin- Jum’at, pukul 08.00- 15.00 WIB. 12. Pendaftaran juga dapat dilakukan secara online, dengan mekanisme seperti di bawah ini:

Hubungi contact person untuk pesan kursi

Mengirim SMS berisi: 1. Nama Sekolah 2. Nama/ gelar guru pendamping 3. Jumlah tim

1.Rizki Amalia (0341 5469792) 2.Hadie Laksono (08993104575) 3.Puja TDT (085236588777) 4.Farid Sugianto (085646695124)

PENDAFTARAN 3 juni - 14 Juli 2009 (dapat ditutup sewaktuwaktu jika kapasitas maksimum telah terpenuhi)

Mengirim Makalah dan formulir pendaftaran peserta, maksimum tgl 14 Juli 2009 Cap Pos d/a Sekretariat HMJ Geografi Gedung SPA Lt. 1 FMIPA UM Jl. Surabaya 6, Malang 65145

Transfer uang pendaftaran Rp. 120.000,00/ tim secara online ke BRI (Bank Rakyat Indonesia) Capem KK Universitas Negeri Malang No. Rekening: 6266-01-001724-53-0 a.n. Nur Rahma Nofita

Wajib menyerahkan bukti transfer (slip) kepada Panitia Olimpiade Geografi pada tanggal 25 Juli 2008 (hari pelaksanaan) 



FASILITAS Fasilitas yang didapatkan oleh peserta antara lain meliputi: 1. Makan siang 2. 2 kali snack, pagi dan sore 3. Blocknote, Pin 4. Makalah seminar untuk guru pendamping 5. Sertifikat untuk peserta (siswa dan guru pendamping) dan juara. LAIN- LAIN Apabila kapasitas maksimum peserta telah terpenuhi, maka pendaftaran dapat ditutup sewaktu- waktu.