SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR ...

38 downloads 1090 Views 401KB Size Report
Memasuki tahun akademik baru 2012/2013 Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta membuka pendaftaran Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru ...
SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR PENELUSURAN MINAT DAN PRESTASI (PMDP) PROGRAM DIPLOMA KESEHATAN POLITEKNIK KESEHATAN SURAKARTA TAHUN AKADEMIK 2012 / 2013 Memasuki tahun akademik baru 2012/2013 Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta membuka pendaftaran Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (Sipenmaru) Program Diploma Kesehatan melalui jalur Penelusuran Minat Dan Prestasi (PMDP). Program ini bertujuan untuk menyaring calon mahasiswa yang benar-benar memiliki potensi akademik dan minat yang tinggi di bidang pendidikan tenaga kesehatan sesuai dengan program studi yang dipilihnya. A. PROGRAM SELEKSI JALUR PMDP Program PMDP adalah jalur seleksi bagi calon mahasiswa baru yang dilakukan sepenuhnya berdasarkan penilaian atas prestasi akademik dari nilai rapor dan minat yang tinggi untuk mengikuti Pendidikan Tenaga Kesehatan di Politeknik Kesehatan Surakarta. Program seleksi ini dilaksanakan melalui 3 (tiga) tahapan yaitu: a. b. c.

Tahap I : Seleksi Nilai Rapor Tahap II : Uji kesehatan Tahap III : Wawancara

Peserta yang diterima sebagai calon mahasiswa baru adalah mereka yang lulus seleksi tahap I, II dan Tahap III. B. PERSYARATAN CALON MAHASISWA 1. SYARAT AKADEMIK a. Pada saat mendaftar, pelamar adalah siswa kelas XII tahun ajaran 2011/2012 dengan kualifikasi pendidikan sebagai berikut: PROGRAM STUDI

KUALIFIKASI PENDIDIKAN

1. Keperawatan 2. Kebidanan 3. Fisioterapi

SMA , MA Jurusan IPA dan IPS

4. Akupunktur 5. Terapi Wicara 6. Okupasi Terapi 7. Ortotik Prostetik 8. Jamu

SMA, MA, dan SMK semua jurusan  SMA, MA Jurusan IPA dan IPS  SMK Jurusan Tata Kriya, Teknik Mesin dan Elektronika, Kesehatan  SMA , MA Jurusan IPA dan IPS  SMK Jurusan Farmasi, Kesehatan 1

b . Nilai Rapor : Memiliki nilai minimal 7 untuk semua mata ajar dari semester I s.d. semester V c. P eserta yang diterima / lulus seleksi PMDP tetapi tidak lulus Ujian Nasional SMA/MA/SMK dinyatakan GUGUR. 2. SYARAT ADMINISTRASI a. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 75.000,00 (tujuh puluh lima ribu rupiah), dibayarkan melalui transfer di kantor B a n k BNI diseluruh wilayah Indonesia ke : Rekening Nomor 0035031960 a.n. Politenik Kesehatan Surakarta pada Bank BNI Cabang Surakarta. b. Mengisi formulir permohonan pendaftaran ( terlampir), ditandatangani pelamar, diketahui orang tua/wali dan Kepala Sekolah. Formulir dapat didownload di www.poltekkes-solo.ac.id atau www.spmbpoltekkes.solo.wordpress.com c. Pelamar hanya dapat memilih “1 (satu) pilihan Program Studi” dan apabila diterima sebagai mahasiswa baru tidak dapat pindah ke Jurusan / Prodi lain di Politeknik Kesehatan Surakarta. d. Foto ukuran 4x6 hitam putih sebanyak 2 lembar (1 lembar ditempel pada formulir point b). e. Foto kopi nilai rapor semester I s.d. semester V yang dilegalisir Kepala Sekolah. f. Foto kopi surat keterangan Akreditasi sekolah yang dilegalisir Kepala Sekolah. g. Foto kopi sertifikat prestasi (jika ada). 3. PERSYARATAN KHUSUS a. Tinggi badan pelamar untuk pilihan jurusan / program studi Keperawatan, Kebidanan dan Fisioterapi minimal:  Laki-laki : 155 cm  Perempuan : 150 cm Untuk jurusan dan program studi lainnya tidak menggunakan persyaratan tinggi badan. b. Bersedia tidak hamil selama mengikuti pendidikan (bagi perempuan). C. PILIHAN PROGRAM STUDI Jurusan / Program Studi (Prodi) yang dapat dipilih pelamar melalui Program PMDP adalah Program Diploma Bidang Kesehatan pada : NO

PROGRAM STUDI

KODE

1.

KEPERAWATAN

D III Keperawatan

A

2.

AKUPUNKTUR

D III Akupunktur

B

3.

TERAPI WICARA

D III Terapi Wicara

C

D III Fisioterapi

D

D IV Fisioterapi

E

D III Okupasi Terapi

F

D III Ortotik Prostetik

G

D IV Ortotik Prostetik

H

4. 5. 6.

D.

JURUSAN

FISIOTERAPI OKUPASI TERAPI ORTOTIK PROSTETIK

7.

KEBIDANAN

D III Kebidanan

I

8.

JAMU

D III Terapi jamu

J

ALAMAT KAMPUS Jl. Letjend. Sutoyo, Mojosongo, Surakarta

Jl. Adi Sumarmo, Tohudan, Colomadu, Karanganyar

Jl. Ksatrian No.2, Danguran, Klaten Selatan, Klaten 57425

MEKANISME PENDAFTARAN 1. Calon mahasiswa mendaftar dengan cara mengisi semua formulir yang tersedia dengan benar dan lengkap, meliputi: a. Formulir permohonan pendaftaran yang ditandatangani oleh calon mahasiswa dan diketahui oleh orangtua/wali dan Kepala Sekolah. 2

b . Formulir Ceklis persyaratan pendaftaran PMDP c . Mengisi dan menandatangani surat pernyataan bersungguh-sungguh berminat mengikuti pendidikan Diploma di Politeknik Kesehatan Surakarta dengan materai Rp 6.000,- dan diketahui orangtua/wali. 2. Melampirkan kelengkapan administasi berupa: a. Bukti pembayaran biaya pendaftaran dari BNI b. Foto ukuran 4x6 hitam putih sebanyak 2 c. Foto kopi nilai rapor semester I s.d. semester V yang dilegalisir Kepala Sekolah. d. Foto kopi surat keterangan Akreditasi sekolah yang dilegalisir Kepala Sekolah . e. Foto kopi sertifikat prestasi (jika ada). 3. Semua berkas pendaftaran masing-masing siswa dimasukkan k e d a l a m a m p l o p t e r t u t u p w a r n a c o k l a t dan dikirim la n g su n g a t a u melalui jasa pengiriman dokumen, ditujukan kepada :

Direktur Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta U.P. Panitia Seleksi PMDP Jl. Letjend. Sutoyo, Mojosongo, Surakarta, 57127 Telp (0271) 856929 4. Pada halaman belakang amplop ditulis : Nama

: _________________________________________

Asal Sekolah

: _________________________________________

Alamat Rumah

: _________________________________________ : _________________________________________

No. Telp/Hp

: _________________________________________

Pilihan Program Studi

: _______________________ Kode

5. Pendaftaran dapat dilakukan secara kolektif melalui sekolah. Untuk pendaftaran yang dilakukan secara kolektif melalui sekolah, berkas pendaftaran disusun dalam amplop bagi masing-masing siswa. 6. Berkas pendaftaran diterima panitia paling lambat tanggal 30 Maret 2012 pukul 14.00 WIB atau cap pos tanggal 22 Maret 2012 bagi yang mengirim melalui jasa pengiriman dokumen. 7. Nama dan nomor pendaftaran akan diumumkan melalui website Politeknik Kesehatan Surakarta pada tanggal 3 April 2012 (bagi pendaftar yang sudah mengirim dokumen tetapi namanya belum tercantum harap menghubungi panitia seleksi PMDP Politeknik Kesehatan Surakarta).

3

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI NILAI RAPOR Hasil seleksi Nilai Rapor jalur PMDP diumumkan pada tanggal 5 April 2012 dapat dilihat melalui papan pengumuman di Kantor Direktorat Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta atau di di www.poltekkes-solo.ac.id atau www.spmbpoltekkes.solo.wordpress.com

UJI KESEHATAN DAN WAWANCARA 

Peserta yang dinyatakan lulus seleksi nilai rapor wajib mengikuti uji kesehatan dan wawancara pada tanggal 1 Mei 2012 dengan tempat dan biaya administrasi ditentukan kemudian.



Hasil pemeriksaan kesehatan dan wawancara diumumkan tanggal 3 M e i 2 0 1 2 , dapat dilihat melalui papan pengumuman Kantor Direktorat Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta dan di www.poltekkes-solo.ac.id atau www.spmbpoltekkes.solo.wordpress.com

REGISTRASI 

Registrasi / daftar ulang b a g i peserta yang diterima (lulus seleksi nilai rapor, uji kesehatan, dan wawancara) dilaksanakan tanggal 7 – 11 Mei 2012 di Kantor Direktorat Politeknik Kesehatan Surakarta, Jl. Letjend. Sutoyo, Mojosongo, Surakarta.



Persyaratan R e g i s t r a s i dapat dilihat pada saat pengumuman hasil seleksi uji kesehatan dan wawancara.



Bagi peserta yang tidak melakukan registrasi sampai batas waktu yang ditentukan dinyatakan gugur.

KALENDER SIPENMARU JALUR PMDP NO

RINCIAN KEGIATAN

WAKTU

1.

Pengumpulan berkas Seleksi Nilai Rapor

1 – 30 Maret 2012

2.

Pengumuman hasil Seleksi Nilai Rapor

5 April 2012

3.

Uji Kesehatan dan wawancara

1 Mei 2012

4.

Pengumuman Hasil Uji Kesehatan dan wawancara

3 Mei 2012

5.

Registrasi Mahasiswa Baru

7 – 11 Mei 2012

6.

Awal Tahun Ajaran Baru 2012/2013

September 2012

4

KETENTUAN TAMBAHAN 1. 2. 3.

Peserta seleksi yang lulus seleksi / diterima sebagai mahasiswa baru tidak dapat mengajukan pindah ke Jurusan/Prodi lain di lingkungan Politeknik Kesehatan Surakarta. Semua biaya yang telah dibayarkan ke Politeknik Kesehatan Surakarta tidak dapat ditarik kembali. Oleh karena itu sebelum melakukan pembayaran calon mahasiswa harus berkonsultasi terlebih dahulu dengan orang tua/wali. Keputusan Panitia Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta Jalur PMDP adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.

PENUTUP Program Seleksi Jalur Penelusuran Minat Dan Prestasi (PMDP) ini kiranya dapat bermanfaat bagi para siswa, sekolah, orang tua maupun masyarakat pada umumnya. Hal-hal yang belum jelas tentang Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2012/2013 Jalur PMDP, dapat ditanyakan langsung ke Sekretariat Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Politeknik Kesehatan Kemenkes Surakarta atau melalui telepon : 0271 - 856929

Surakarta, Pebruari 2012 Direktur Politeknik Kesehatan Surakarta

Ilham Setyo Budi, S.Kp., M.Kes NIP 19560129 198003 1 002

5